Informasi Hadits
Nomor Hadits | 2931 |
Kitab | Jizyah |
Bab | Mengusir orang-orang yahudi dari jazirah Arab |
Hadits Riwayat | Shahih Al-Bukhari |
Nas
Terjemahan
Telah bercerita kepada kami ‘Abdullah bin Yusuf telah bercerita kepada kami Al LAits berkata telah bercerita kepadaku Sa’id Al Maqbariy dari bapakmya dari Abu Hurairah radliallahu ‘anhu berkata; “Ketika kami sedang berada di masjid, Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam keluar seraya berkata: “Berangkatlah kalian menemui orang-orang Yahudi”. Maka kami keluar hingga ketika sampai di rumah Al Midras, Beliau bersabda: “Masuklah kedalam Islam maka kalian akan selamat, dan ketahuilah bahwa bumi ini milik Allah dan Rasul-Nya dan aku hendak mengusir kalian dari daerah ini, Maka barangsiapa dari kalian yang memiliki harta hendaklah dia menjualnya. Jika tidak mau, ketahuilah bahwa bumi ini milik Allah dan Rasul-Nya”.
Admin mohon maaf jika terdapat kesalahan dalam penulisan pada hadits HR. Shahih Al-Bukhari No. 2931 – Mengusir orang-orang yahudi dari jazirah Arab.
Jika terdapat kesalahan dimohon untuk kontak admin lewat email berikut ini: sativawahyu4@gmail.com.
Terima kasih kawan-kawan telah mengunjungi website kami.